HUBUNGAN PENGGUNAAN SITUS JEJARING SOSIAL FACEBOOK TERHADAP PERILAKU REMAJA DI KOTA MAKASSAR


Judul Artikel : Hubungan Penggunaan Situs Jejaring Sosial Facebook                       Terhadap Perilaku Remaja Di Kota Makasar
Penulis : Christiany Juditha
   
Menurut Myers (1983), perilaku adalah sikap yang diekspresikan (expressed attitudes). Perilaku dengan sikap saling berinteraksi, saling mempengaruhi satu dengan yang lain.
Kurt Lewin (1970) berpendapat bahwa perilaku manusia adalah suatu keadaan yang seimbang antara kekuatan pendorong (driving forces) dan kekuatan penahan (restrining forces). Perilaku ini dapat berubah apabila terjadi ketidakseimbangan antara kedua kekuatan tersebut didalam diri seseorang. Kemungkinan terjadinya perubahan perilaku pada diri seseorang itu, yaitu
1. Jika kekuatan‐kekuatan pendorong meningkat. Hal ini terjadi karena adanya stimulus‐stimulus yang mendorong untuk terjadinya perubahan‐perubahan perilaku. Stimulus ini berupa informasi‐ informasi sehubungan dengan perilaku yang bersangkutan.
2. Jika kekuatan kekuatan penahan menurun. Hal ini akan terjadi karena adanya stimulus‐stimulus yang memperlemah kekuatan penahan tersebut.
3. Jika kekuatan pendorong meningkat, kekuatan penahan menurun. Dengan keadaan semacam ini jelas juga akan terjadi perubahan perilaku.


Kesimpulan:
Remaja yang mencurahkan isi hatinya atau mengungkapkan apa yang dirasakan di facebook merupakan sikap yang diekspresikan oleh orang itu kepada halayak luas melalui status. Melalui status seseorang yang setiap saat dan setiap waktu mengupdate statusnya, dapat disimpulkan adalah orang itu pamer tentang apa yang dia lakukan dan yang dirasakan kepada orang banyak bukan kepada satu orang yang dipercayanya. Apa yang dikatakan dan dilakukan oleh seseorang merupakan karakteristik dari perilakunya. Perilaku individu dapat mempengaruhi individu itu sendiri, di samping itu perilaku juga berpengaruh pada lingkungan

Psikotest yang ada di internet


I. Pendahuluan

 Pada saat ini, teknologi yang ada di dunia memiliki kemajuan yang sangat pesat. Mulai bermunculan media-media yang menunjang kita untuk bisa berkomunikasi dengan cepat yaitu adanya handphone, komputer, laptop dan lain sebagainya. Selain media-media tersebut, internet juga merupakan salah satu hasil dari kemajuan teknologi. Bahkan test psikologi atau yang biasa disebut Psikotest pun sudah memasuki dunia internet. Mulai dari ingin tes masuk kerja atau yang ingin mengikuti ujian saringan masuk sekolah atau jurusan ada juga yang hanya sekedar untuk mengetahui dari tes tersebut atas dirinya sendiri. 

II. Teori 

Psikotest adalah tes untuk mengukur aspek individu secara psikis. Tes dapat berbentuk tertulis, visual, atau evaluasi secara verbal yang teradministrasi untuk mengukur fungsi kognitif dan emosional. Tes dapat diaplikasikan kepada anak-anak maupun dewasa. Tes ini dapat berbentuk tertulis, proyektif, atau evaluasi secara verbal yang teradministrasi untuk mengukur fungsi atau kemampuan kognitif dan emosional seseorang.
Tujuan Tes Psikotes digunakan untuk mengukur berbagai kemungkinan atas bermacam kemampuan secara mental dan apa-apa yang mendukungnya, termasuk prestasi dan kemampuan, kepribadian, intelegensi, atau bahkan fungsi neurologis, dan juga tes psikotes digunakan untuk mengukur berbagai kemungkinan atas bermacam kemampuan orang secara mental dan faktor-faktor yang mendukungnya, termasuk prestasi dan kemampuan, kepribadian, dan intelegensi. Jadi sederhananya, psikotes adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengetahui gambaran seseorang mulai dari kemampuan kognitifnya, kondisi emosinya, kecenderungan-kecenderungan sikap dan hal-hal yang mempengaruhi kecenderungan tersebut.

III. Analisa
  
Psikotest secara online sangat berbeda dengan psikotes yang dilakukan secara langsung. Jika kita melakukan psikotes secara langsung, kita akan cenderung lebih fokus dan konsentrasi dalam mengerjakan. Hal ini dikarenakan tesnya menggunakan waktu, jadi membuat kita tidak bisa melakukan berbagai macam hal lain selain mengerjakan psikotes tersebut. Dan terkadang hasil dari psikotest langsung lebih akurat karena pemeriksaan yang lebih teliti dan tidak dapatnya memalsukan identitas. Namun positifnya dari psikotest secara online adalah hasil yang cepat dan dapat dilakukan secara santai atau tidak setegang saat melakukan psikotest secara langsung.

IV. Referensi

http://soal-psikotest.com/sekilas-psikotes-atau-tes-psikologi/

Asal Mula Kehidupan di Bumi


ASAL MULA KEHIDUPAN DI BUMI

Tentunya kita sebagai manusia sering bertanya-tanya, “dari mana asal kehidupan di bumi?” pada hakikatnya jawaban atas pertanyaan itu melahirkan banyak teori-teori tentang asal mula kehidupan di bumi, diantaranya adalah :
1.    Teori Cosmozoa
Teori ini mengatakan bahwa makhluk hidup datang di bumi dari bagian lain alam semesta ini. Asumsi yang mendasari teori ini adalah (a) benda hidup itu ada atau telah ada di suatu tempat dalam alam semesta ini, (b) hidup itu dapat dipertahankan selama perjalanan antar benda angkasa ke bumi.

2.    Teori Pfsuger
Teori ini mengatakan bahwa bumi berasal dari suatu materi yang sangat panas sekali, kemudian dari bahan itu mengandung karbon dan nitrogen berbentuk senyawa cyanogens (CN), dimana senyawa tersebut dapat terjadi pada suhu yang sangat tinggi dan selanjutnya berbentuk zat protein sebagai pembentuk protoplasma yang akan menjadi makhluk hidup.

3.    Teori Moore
Mengatakan bahwa makhluk hidup dapat muncul dari kondisi yang cocok dari bahan anorganik pada saat bumi mengalami pendinginan melalui suatu proses yang kompleks dalam larutan yang labil. Bila fase keadaan kompleks itu tercapai akan muncullah makhluk hidup.

4.    Teori Allen
Mengatakan bahwa pada saat keadaan fisik bumi ini seperti keadaan sekarang, beberapa reaksi terjadi, yaitu reaksi yang datang dari sinar matahari diserap oleh zat besi yang lembab dan menimbulkan pengaturan atom dan materi-materi. Interaksi antara nitrogen, karbon, hidrogen, oksigen, dan sulfur dalam genangan air di muka bumi akan membentuk zat-zat yang akhirnya membentuk protoplasma benda hidup.

5.    Teori Transedental atau Penciptaan
Merupakan jawaban secara religi bahwa makhluk hidup itu diciptakan oleh Super Nature atau Yang Maha Kuasa di luar jangkauan sains.

6.    Teori Abiogenesis atau Generatio Spontanea
Teori ini dikemukakan oleh seorang ilmuwan yang bernama Aristoteles, dia mengatakan bahwa makhluk hidup terjadi secara spontan. Hal tersebut berdasarkan pengamatan seperti cacing berasal dari lumpur, ulat berasal dari daging yang membusuk.

7.    Teori Fransisco Redi (1626-1697)
Redi pernah melakukan eksperimen menggunakan keratan daging segar yang dimasukkan ke dalam labu-labu/ gelas-gelas yang sebagian dibiarkan terbuka dan yang lainnya ditutup rapat. Setelah beberapa hari diamati, gelas yang terbuka dihinggapi lalat dan lalat tersebut kemudian bertelur di sana. Akhirnya muncullah ulat-ulat pada daging yang mulai membusuk pada gelas tanpa tutup tersebut. Sebaliknya gelas yang ditutup rapat tidak ditemukan adanya ulat/ kesimpulan yang dapat diambil adalah asal mula kehidupan dari telur omne vivum ex  ovo.

8.    Percobaan Lazzaro Spalanzani (1729-1799)
Dia melakukan eksperimen dengan menggunakan air kaldu yang dimasukkan dalam tabung reaksi dengan perlakuan yang berbeda-beda. Dalam tabung reaksi I diisi air kaldu dan ditutup rapat-rapat kemudian disimpan. Tabung reaksi II diisi kaldu, dipanaskan ± 15 menit, ditutup rapat kemudian disimpan. Tabung raksi III diisi air kaldu terus dipanaskan ± 15 menit kemudian disimpan tanpa diberi tutup. Setelah beberapa hari diamati ternyata tabung reaksi I dan III dijumpai ada jasad renik/kehidupan. Kesimpulan yang dapat diambil adalah bahwa adanya telur harus ada jasad renik dulu atau omne ovum ex vivo.

9.    Teori Biogenesis
Dikemukakan oleh Louis Pasteur (1822-1895) yang melakukan eksperimen dengan menggunakan air kaldu dengan labunya yang berbentuk leher angsa. Kesimpulan dari eksperimennya adalah kehidupan yang terjadi karena adanya kehidupan sebelumnya, dan segala sesuatu yang hidup berasal dari telur atau omne vivum ex ovo, omne ex vivo. Adanya teori Biogenesis menggugurkan teori Abiogenesis.

10.  Harold urey (1893)
Berpendapat bahwa atmosfer di bumi suatu saat kaya akan zat-zat kimia seperti CH4 (Metana),  NH3 (Amoniak), H2 (Hidrogen) yang bersama-sama uap air akan bereaksi dengan sinar kosmis dan loncatan-loncatan/ kilatan-kilatan listrik alam (petir) dapat membentuk senyawa protein yang merupakan komponen dasar dari makhluk hidup. Zat-zat ini berjuta-juta tahun berkembang menjadi berbagai organisme.

11.  A. I. Oparin
Pada tahun 1924 mempublikasikan pendapatnya tentang asal mula kehidupan, namun kurang diterima ahli-ahli lain. Akan tetapi setelah diterbitkan ke dalam berbagai bahasa pada tahun 1936 barulah mendapat tanggapan. Pada saat yang hampir bersamaan secara terpisah I.B.S Haldane juga mengemukakan pendapat yang serupa dengan Oparin. Rangkuman pendapat mereka sebagai berikut : “Jasad hidup terbentuk dari senyawa-senyawa kimiawi dalam laut pada masa atmosfer bumi belum mengandung oksigen bebas (O2), asam amino sederhana, purine, pirimidin, golongan gula; kemudian terbentuk juga senyawa-senyawa polipeptida, asam polinukleat, polisakarida yang terbentuk dengan bantuan sinar ultraviolet, petir dan sinar radiasi. Jasad hidup yang pertama disebut protobiont diperkirakan hidup di dalam laut 5-10 m di bawah permukaan laut, karena di tempat itulah mereka akan terlindungi dari sinar ultraviolet intensitas tinggi dari matahari. Baru setelah jasad hidup itu berkembang lebih sempurna dan mampu untuk memproduksi oksigen, kemudian lama kelamaan kehidupan merayap ke pantai-pantai dan terakhir memenuhi daratan.”

12.  Stanley L. Miller (1953)

Mengadakan percobaan dengan bunga-bunga api listrik dan sumber listrik bertegangan tinggi ke suatu saluran yang di dalamnya terdapat larutan uap yang mengandung metana, amoniak, dan nitrogen. Dari percobaan itu terbentuk senyawa-senyawa organik seperti asam amino dan deoksiribosa serta asam nukleat. Ini semua merupakan senyawa-senyawa dasar yang biasanya ditemukan pada setiap jasad hidup. Kesimpulan percobaan ini adalah : kehidupan ada karena kehidupan sebelumnya, unsur yang paling banyak dalam makhluk hidup adalah oksigen, persenyawaan yang terbanyak dalam makhluk hidup adalah air.

Sumber : Posted by Aditya Lukman Pradana on 19.02.

Dampak perkembangan IPTEK terhadap kehidupan manusia


Pada Kehidupan sehari-hari



    Ilmu Pengetahuan dan Teknologi atau yang biasa disingkat dengan IPTEK adalah suatu dampak dari adanya globalisasi pada masa ini. IPTEK ini ditandai dengan teknologi yang semakin maju dan semakin canggih sehingga dapat mempermudah kita melakukan suatu hal dalam kehidupan sehari-hari. Seperti contohnya, berkomunikasi. Pada masa sekarang, dengan mudahnya kita dapat berkomunikasi dimanapun dan kapanpun. Hal ini disebabkan karena telah muncul berbagai macam teknologi yang memudahkan itu semua, yaitu handphone. Handphone atau telepon genggam ini berfungsi untuk berkomunikasi dengan cara telefon, atau saling mengirimkan pesan singkat atau yang biasa kita sebut dengan sms.

    Hampir seluruh manusia yang ada di dunia ini menggunakan handphone. Bahkan tidak hanya orang dewasa yang memilikinya, anak kecil di bawah umur 12 tahun saja sudah mengenal adanya teknologi tersebut. Sebenarnya sangat tidak dianjurkan untuk memberikan handphone kepada anak di bawah umur, hal ini bisa menyebabkan mereka jadi tidak mengenal dunia luar. Ini memiliki pengaruh yang tidak baik terhadap keadaan psikis maupun fisik mereka. Pengaruhnya terhadap psikis mereka adalah adanya ketergantungan antara dirinya dengan alat tersebut, yang menyebabkan benda tersebut tidak bisa lepas dari genggaman mereka.           
     
     Selain handphone, perkembangan IPTEK yang lainnya adalah internet. Internet memiliki dampak yang positif dan negatif dalam kehidupan sehari-hari kita. Sebenernya dampak internet itu berada dalam diri kita sendiri, apabila kita menggunakan internet dengan benar seperti mencari informasi tentang pengetahuan atau mencari sesuatu hal yang kita tidak tahu dan itu menambah pengetahuan kita, internet tersebut akan berdampak positif terhadap diri kita. Namun, apabila kita menggunakan internet untuk mencari-cari hal yang melanggar norma yang ada di lingkungan kita seperti melihat video porno, atau membaca cerita-cerita porno maka internet tersebut memiliki dampak yang negatif kepada diri kita.
     
      Internet juga bisa merubah sikap seseorang, seperti contoh apabila ada anak yang pendiam dan dia selalu bermain dengan internet. Dan dia menggunakan internet tersebut untuk menonton video-video yang melanggar asusila, seperti pertengkaran atau tawuran antar pelajar. Ia akan  memiliki rasa penasaran dan ingin mencobanya, sehingga dia akan cenderung menirukan perilaku seperti itu. Yaitu, pada saat di dunia nyata walaupun dia cenderung pendiam, namun apabila ada sesuatu hal yang tidak dia sukai, dia akan menggunakan emosinya untuk menghilangkan sesuatu itu dari pandangannya. Oleh karena itu, agar kita tidak terlalu terpengaruh akan dampak iptek yang ada di dalam kehidupan sehari-hari. Kita harus bisa untuk memanfaatkan teknologi-teknologi tersebut ke dalam hal yang positif. Agar kita tidak terjerumus ke dalam hal yang negatif.

       Perkembangan IPTEK dapat menghasilkan pengaruh positif dan negatif di dalam kehidupan, tergantung bagaimana individu tersebut dapat menggunakan segala sesuatunya sesuai kebutuhannya. 
Berikut ini contoh lain dari Pengaruh Positif dari perkembangan IPTEK bagi masyarakat yaitu :
– Pemikiran masyarakat akan semakin maju dan berkembang,
– Segala sesuatunya akan mudah terselesaikan secara tepat waktu dengan penggunaan IPTEK.

Dan ada pula pengaruh Negatif dalam perkembangan IPTEK yaitu :
– lunturnya kebudayaan-kebudayaan lama,
– individu akan menjadi malas dikarenakan segala aktivitasnya mengandalkan teknologi,
– dapat menimbulkan kejahatan yang dapat terjadi di masyarakat dikarenakan perkembangan IPTEK yang cukup pesat.

Manusia dan Kegelisahan



Pada perkuliahan pada tanggal 26 Januari 2013, materi yang dibahas pada presentasi hari ini mengenai “Manusia dan Kegelisahan“. Berikut adalah hal yang saya pelajari dari materi yang disampaikan.

Manusia di dalam kehidupannya pasti pernah mengalami kegelisahan. Pengertian kegelisahan itu sendiri berasal dari kata gelisah, yang berarti tidak tenteram hatinya, selalu merasa kwatir tidak tenang, tidak sabar, cemas. Sehingga kegelisahan merupakan hal yang menggambarkan seseorang tidak tentram hati maupun perbuatannya, merasa khawatir, tidak tenang dalam tingkah lakunya, tidak sabar ataupun dalam kecemasan. Ada banyak hal yang menjadi penyebab timbulnya kegelisahan,
seperti:

1. Kesulitan ekonomi
2. Takut kehilangan harta, jabatan dan popularitas
3. Penyakit yang menahun
4. Kesulitan mendapatkan pasangan hidup yang ideal
5. Takut kehilangan pasangan hidup
6. Khawatir gagal dalam berkarier
7. dan lain-lain.

Ketidakpastian

Ketidak pastian artinya keadaan yang pasti, tidak tentu, tidak dapat ditentukan, tidak tahu, keadaan tanpa arah yang jelas, keadaan tanpa asal-usul yang jelas itu semua adalah akibat pikirannya tidak konsentrasi. Ketidak konsentrasian disebabkan oleh berbagai sebab, yang jelas pikirannya kacau.

Keterasingan

Yang menyebabkan orang berada dalam keterasingan ialah perilakunya yang tidak dapat diterima atau tidak dapat dibenarkan oleh masyarakat, atau kekurangan yang aa pada diri seseorang, sehingga ia tidak dapat atau sulit menyesuaikan diri dalam masyarakat.

Kesepian

Bermacam sebab terjadinya kesepian, frustasi dapat mengakibatkan kesepian. Jadi kesepian itu akibat dari keterasingan. Keterasingan akibat sikap sombong, angkuh, kaku, keras kepala, sehingga dijauhi teman-teman sepergaulannya.

Dan dari inti dari materi tersebut dapat disimpulkan bahwa rasa gelisah adalah hal yang wajar namun tergantung kita menyingkapi masalah-masalah dan rasa gelisah tersebut. Mendekatkan diri pada Yang Maha Esa agar perasaan gelisah tidak terus-terusan menghantui kita dan melakukan semacam kegiatan-kegiatan yang positif agar tercipta hawa positif pula pada diri kita.

Hal positif yang perlu kita tanamkan dalam kehidupan sehari-hari:

1. Selalu mendekatkan diri pada Tuhan Yang Maha Esa
2. Lakukan hal-hal yang positif agar tercipta hawa yang positif pula
3. Lebih percaya diri agar tidak merasa minder
4. Perbanyaklah teman agar tidak merasa kesepian

Hal negatif yang perlu kita tinggalkan:

1. Jangan mudah terpengaruh orang lain
2. Jangan selalu menyalahkan diri sendiri bila melalukan kesalahan
3. Jangan lupa akan Tuhan
4. Jangan suka menyendiri atau selalu berfikir yang negatif terhadap orang lain

Manusia dan Tanggung Jawab

Saya akan memposting apa yang saya dapatkan di matakuliah Ilmu Budaya Dasar pada tanggal 26 Januari 2013 tentang MANUSIA DAN TANGGUNG JAWAB.


Setiap orang memiliki tanggung jawab masing masing. Tanggung jawab merupakan suatu kewajiban bagi setiap individu yang ada di muka bumi ini. Kewajiban tersebut tidak hanya kepada diri sendiri melainkan juga kepada setiap individu. Tanggung jawab itu sendiri merupakan sifat yang mendasar yang terdapat di dalam diri manusia. Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab merupakan beban kewajiban seseorang dari tugas tertentu, jika seseorang tidak dapat melaksanakan tanggung jawabnya maka orang tersebut akan mendapatkan  celaan atau ejekan dari orang lain, karena orang tersebut tidak dapat menjalankan kewajibannya. Orang yang bertanggung jawab terhadap tugas atau kewajibannya akan menimbulkan perasaan senang karena dia melaksanakan kewajibannya.
Berikut merupakan macam-macam tanggung jawab, yaitu:
1.    Tanggung jawab terhadap Tuhan.
2.    Tanggung jawab terhadap diri sendiri.
3.    Tanggung jawab terhadap keluarga.
4.    Tanggung jawab terhadap masyarakat.
5.    Tanggung jawab terhadap bangsa dan negara.

PENGABDIAN
Pengabdian adalah perbuatan baik yang berupa pikiran,pendapat atau pun tenaga sebagai perwujudan kesetiaan,cinta,kasih sayang, atau satu ikatan dan semua itu dilakukan dengan ikhlas. Pengabdian juga berarti berbuat sesuatu terhadap orang lain tanpa meminta imbalan atas jasanya tersebut. Pengabdian biasanya murni datang dari hati nurani bukan paksaan atau pun perintah seseorang. Misalnya seorang dokter yang menjadi dokter di sebuah desa terpencil tanpa diberi gaji atau tunjangan lainnya. Tetapi, beliau dengan senang hati tetap menjadi dokter di desa tersebut karena dia sangat mengabdi pada pekerjaannya sebagai seorang dokter dan juga mempunyai rasa kepedulian terhadap kesehatan yang sangat besar.

PENGORBANAN
          Pengorbanan adalah pemberian yang didasarkan atas moral yang tulus dan ikhlas. Biasanya dalam bentuk pemberian sesuatu terhadap orang lain. Misalnya pengorbanan untuk beramal, berarti kita tidak memakai semua uang saku kita untuk jajan saja, bahkan dapat dipergunakan yang lebih bermanfaat yaitu beramal.

Hal Positif yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari:
-          Menjadi orang yang bertanggung tanggung jawab dalam segala hal.
-          Menjadi seseorang yang lebih ikhlas dalam melakukan apapun.
-          Melakukan sesuatu tanpa pamrih.

Hal Negatif yang harus di tinggalkan:
-          Seseorang yang lepas tanggung jawab.
-          Hanya mengharapkan imbalan atas apa yang sudah dikerjakan.
-          Tidak ikhlas. 

Manusia dan Harapan

Saya akan memposting apa yang saya dapatkan di matakuliah Ilmu Budaya Dasar pada tanggal 26 Januari 2013 tentang MANUSIA DAN HARAPAN.


Setiap orang pasti mempunyai harapan didalam dirinya masing-masing. Harapan akan memunculkan energi/motivasi untuk kita untuk mencapai harapan atau keinginan kita. Manusia yang hidup tanpa memiliki harapan bagaikan manusia itu mati dalam kehidupan. Berhasil atau tidaknya suatu harapan tergantung pada usaha dan doa orang yang mempunyai harapan itu. Setiap usaha yang dikerjakan pasti memiliki hasilnya tapi tergantung bagaimana usaha orang itu untuk mencapai keinginannya atau harapannya.
      
Ada dua hal yang mendorong orang hidup bergaul dengan manusia lain, yakni dorongan kodrat dan dorongan kebutuhan hidup. Kodrat ialah sifat, keadaan, atau pembawaan alamiah yang sudah terjelma dalam diri manusia sejak manusia itu diciptakan oleh Tuhan. Misalnya menangis, bergembira, berpikir, berjalan, berkata, mempunyai keturunan dan sebagainya.

Setiap manusia mempunyai kemampuan untuk itu semua. Dorongan kodrat menyebabkan manusia mempunyai keinginan atau
harapan, misalnya menangis, tertawa, bergembira, dan sebagainya. Dalam diri manusia masing-masing sudah terjelma sifat, kodrat pembawaan clan kemampuan untuk hidup bergaul, hidup bermasyarakat atau hidup bersama dengan manusia lain. Dengan kodrat ini, maka manusia mempunyai harapan.

Dan pada intinya Doa adalah sebuah tempat untuk meminta, bersyukur, berkomunikasi kepada Tuhan Yang Maha Esa. Kepercayaan adalah hal-hal yang berhubungan dengan pengakuan atau keyakinan akan kebenaran.


Sebuah usaha juga harus disertai dengan doa kepada Allah swt. Setelah berusaha dan berdoa kita harus bertawakal, menyerahkan kepada Allah SWT. Mengharapkan sesuatu dengan berlebihan itu juga tidak baik, karena apabila sesuatu yang kita harapkan tersebut tidak tercapai maka hanya akan menimbulkan perasaan tertekan. Maka dari itu harapan yang kita inginkan harus disertai usaha dan doa .

Hal Positif yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari :

- Berharap sesuai dengan kemampuan yang kita punya.
- Selalu berusaha dan berdoa.

Hal Negatif yang harus dihindari dalam kehidupan sehari-hari :

- Jangan berharap terlalu tinggi.

- Jangan cepat merasa puas dengan apa yang kita dapat
- Jangan menjadi orang yang sombong
- Jangan meremehkan sesuatu
- Hindari sifat terlalu percaya diri karna dapat menjadi bumerang pada diri kita sendiri

Manusia dan Pandangan Hidup


Saya akan memposting apa yang saya dapatkan di matakuliah Ilmu Budaya Dasar pada tanggal 12 Januari 2013 tentang MANUSIA DAN PANDANGAN HIDUP.

 Manusia adalah makhluk ciptaan Allah yang diberikan akal untuk berfikir dan budi pekerti ialah tingkah laku, yang diserap melalui fikiran dan kemudian di tuangkan melalui tingkah laku. Manusia diberikan kelebihan khusus yang berbeda dengan makhluk ciptaan lain-Nya, Cara berfikir dan pandangan hidup setiap manusia itu berbeda-beda, bagaimana ia melihat, merespon dan menyikapinya.

Setiap manusia pasti memiliki pandangan hidup yang berbeda antar satu manusia dengan yang lainnya. Pandangan hidup itu sendiri bersifat kodrati, karena itu menentukan masa depan setiap sendiri-sendiri. Pengertian pandangan hidup ialah pendapat atau pertimbangan yang dijadikan pegangan, arahan, pedoman, dan petunjuk di dunia. Pendapat dan pertimbangan merupakan pengalaman sejarah dan pengalaman hidup menurut waktu atau tempat kejadian. 3 macam pandangan hidup dapat di klasifikasikan berdasarkan asalnya:
1. Pandangan hidup yang berupa ideologi, yang di sesuaikan dengan norma dan kebudayaan di negara tersebut.
2. Pandangan hidup yang berasal dari agama, yang mutlak kebenarannya.
3. Pandangan hidup hasil renungan, yang relatif kebenarannya.

Dengan demikian pandangan hidup itu bukanlah timbul seketika atau dalam waktu yang singkat saja, melainkan melalui proses waktu yang lama dan terus menerus, sehingga hasil pemikiran itu dapat diuji kenyataannya.

Usaha atau perjuangan adalah kerja keras untuk mewujudkan suatu cita-cita yang kita inginkan. Setiap manusia harus bekerja keras demi kelangsungan hidupnya. Perjuangan untuk hidup itu sudah kodrat manusia, tanpa usaha manusia tidak dapat hidup sempurna. Bila kita menginginkan sukses kunci nya kita harus berusaha dan berdoa.

Cita-cita adalah keinginan, harapan dan tujuan yang selalu ada dalam pikiran. Cita-cita yang merupakan bagian atau salah satu unsur dari pandangan hidup manusia, yaitu sesuatu yang ingin digapai oleh manusia melalui usaha.Apabila cita-cita itu tidak bisa terpenuhi, maka cita-cita itu sendiri di sebut dengan angan-angan. Dan kita sebagai manusia jangan cepat puas dalam mendapatkan sesuatu, karena kalau kita cepat puas kita tidak akan berusaha lagi untuk mendapatkan yang lebih baik lagi dari yang sebelumnya.

Langkah-langkah berpandangan hidup yang baik:

 1. Mengenal
          Kenali diri sendiri seperti apa dan bagaimana untuk menyesuaikan dengan diri kita sendiri dan lingkungan sekitar.
  2. Mengerti
          Mengerti apa yang telah kita lakukan dan apa yang telah diri kita kerjakan.
  3. Meyakini
          Dalam melakukan suatu pekerjaan kita harus meyakini dengan hati yang bersih dan berserah diri kepada kita harus, insyallah kita akan diberikan yang terbaik oleh Allah.
  4. Mengabdi
          Setelah apa yang tadi disebutkan telah kita kerjakan dan lakukan tinggal kita                     mengabdikannya kepada kedua orang tua kita tentunya yang kita sayangi dan kepada negara kita tercinta.

Hal positif yang harus diterapkan di kehidupan sehari-hari :

-      Kita sebagai manusia harus selalu berusaha untuk mencapai apa yang kita inginkan.
-      Selalu berusaha, berdoa, dan yakin bahwa kita dapat melakukannya.

Hal negatif yang harus di tinggalkan :

-      Putus asa jika yang kita harapkan tidak sesuai dengan yang diharapkan.
-      Tidak berusaha hanya diam saja ditempat, tetapi memiliki impian yang banyak.
-      Sudah berusaha tetapi tidak disertai dengan doa maka sia-sia.

Manusia dan Penderitaan


Saya akan memposting apa yang saya dapatkan di matakuliah Ilmu Budaya Dasar pada tanggal 12 Januari 2013 tentang MANUSIA DAN PENDERITAAN.

         Manusia hidup di dunia ini mempunyai dua sisi yaitu sisi bahagia dan sisi penderitaan. Ada suatu kala manusia merasakan sebuah kebahagiaan. Kehidupan memang tak lengkap jika hanya ada kebahagiaan, karena jika hanya ada sebuah kebahagiaan di dalam sebuah kehidupan maka manusia yang hidup di dunia ini tidak akan pernah bersyukur kepada Allah SWT yang telah menciptakannya.Karena disamping terdapatnya kebahagiaan, kita juga dapat merasakan penderitaan. karena hidup tidak selalu di atas , ada kalanya kita akan merasakan dibawah.
                                                                       
Dengan kita merasakan penderitaan, kita akan lebih bersyukur atas apa yang sudah kita dapatkan selama ini.Allah SWT tidak akan memberikan cobaan kepada makhluknya melebihi batas kemampuannya. Maka dari itu setiap cobaan yang diberikan Allah SWT kita dapat melewatinya. Dan disamping cobaan yang diberikan , pasti ada sisi hikmah yang dapat kita ambil.Kalau selama hidup kita hanya merasakan kebahagian semata, hidup kita akan begitu-begitu saja tidak ada warna hidupnya. Penderitaan dapat membuat kita menjadi lebih dewasa dari yang sebelumnya.
Penderitaan dapat berupa lahir/batin dan lahir batin. Misalnya KDRT merupakan penderitaan lahir batin. Dan dapat berupa penderitaan fisik dan kejiwaan.
                                                                           
 Hal positif (+) yang dapat kita terapkan di kehidupan sehari-hari:

1. Lebih mengingat Allah SWT dalam situasi apapun.
2. Lebih bersyukur atas apa yang telah kita dapatan.
3. Jadikanlah penderitaan yang kita dapatkan sebagai cobaan dari Allah SWT agar kita semakin dekat dengan Allah SWT.
4. Harus bangkit dalam setiap penderitaan yang kita alami.

Hal negatif (-) yang harus kita tinggalkan:

1.      Melupakan Allah SWT dalam keadaan senang.
2.      Selalu mengeluh dan terpuruk atas cobaan yang sedang dialami.

MANUSIA DAN KEADILAN


MANUSIA DAN KEADILAN

Pada tanggal 12 Januari 2013 saya mendapatkan materi ilmu budaya dasar tentang “Manusia dan Keadilan”

Hal yang saya dapatkan dari materi tersebut adalah…

Keadilan adalah pengakuan dan perlakuan yang seimbang antara hak dan kewajiban. Kita mengakui hak hidup kita, maka kita wajib mempertahankan hak hidup tersebut dengan bekerja keras tanpa merugikan orang lain. Hal ini disebabkan bahwa orang lainpun mempunyai hak hidup sepeti kita. Jika kita mengakui hak hidup orang lain, kita wajib memberikan kesempatan kepada orang lain itu untuk mempertahankan hak hidup kita sendiri. Jadi, keadilan itu pada pokoknya terletak pada keseimbangan atau keharmonisan antara menuntut hak dan menjalankan kewajiban.
Keadilan itu sangat penting serta dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Tanpa adanya keadilan kehidupan dimasyarakat akan berantakan. Karena setiap manusia mempunyai ego dan pemikiran kebenaran masing-masing, dengan itu mereka dapat menguasai semua yang mereka inginkan tanpa mementingkan keadilan
Keadilan itu terbagi menjadi 3 bagian jika dilihat dari bentuk atau sifat-sifatnya, yaitu: keadilan legal atau keadilan moral, keadilan distributif, dan keadilan komunikatif. Keadilan legal, keadilan penyesuaian sesama manusia agar hidup harmonis. Keadilan distributif, keadilan yang jika hal-hal sama diperlakukan secara sama dan hal-hal yang tidak sama diperlakukan secara tidak sama. Keadilan komunikatif, keadilan ini untuk menjaga ketertiban masyarakat dan kesejahteraan umum.
Keadilan sosial mengandung arti memelihara hak-hak individu dan memberikan hak-haknya kepada setiap orang yang berhak menerima karena manusia adalah makhluk sosial, makhluk yang tidak bisa berdiri sendiri dalam memenuhi segala kebutuhannya. Keadilan pada hakikatnya adalah memperlakukan seseorang atau pihak lain sesuai dengan haknya. Hakikat keadilan di Indonesia dalam pancasila, UUD 1945, dan GBHN, kata adil terdapat pada:
1. Pancasila yaitu sila kedua dan kelima.
2. Pembukaan UUD 1945 yaitu alinea II dan IV.
3. GBHN 1999-2004 tentang visi.
Dan pada inti dari materi ini adalah kita harus selalu berbuat keadilan jangan mencurangi orang lain karena jika kita berbuat adil itu akan menghasilkan kebaikan pula untuk orang lain dan untuk diri sendiri

Hal positif yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari:

1. Berbuat adil kepada semua orang
2. Jangan membeda-bedakan orang semua orang sama di mata Tuhan
3. Saling menghormati dan menghargai satu sama lain
4. Saling memaafkan dan memaafkan diri sendiri jika melakukan kesalahan

Hal negatif yang harus ditinggalkan:

1. Berlaku tidak adil pada sesama
2. Menjadi semena- mena dengan orang lain
3. Mendzolimi orang yang lebih lemah
4. Menganggap enteng semua masalah dan meremehkan orang lain
Copyright 2009 my blog :). All rights reserved.
Bread Machine Reviews | watch free movies online by Blogger Templates